Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pin Adsense Tidak Kunjung Datang, Begini Cara Mengeceknya

KANGIZZA – Bagi para konten kreator, ntah itu blogger atau seorang youtuber, pin adsense adalah salah satu komponen yang dinanti-nanti sebagai prasyarat mereka mendapat cuan.

Namun bagaimana jadinya jika pin adsense yang sudah berbulan-bulan telah diajukan namun tidak juga kunjung dikirim ke rumah, pasti hal ini bisa membuat semangat nge-down.

Nah, pada kesempatan kali ini saya akan sharing kepada kalian mengenai bagaimana cara cek surat Google Adsense yang tidak kunjung datang.

pin adsense tidak datang, begini cara mengeceknya

Memegang surat dari google yang isinya pin adsense merupakan salah satu kebahagiaan tersendiri bagi blogger terutama pemula seperti kangizza.com. 

Pasalnya, pin adsense adalah satu komponen capaian atas usaha yang dilakukan oleh para blogger pemula dalam mengelola blog mereka.

Seperti contoh blog pribadi saya ini, silahkan cek, tahun berapa artikel pertama saya dalam blog kangizza?, tahun 2017. Bayangkan saja, 2017 dan baru di tahun 2022 saya baru tahu wujud suratnya Google Adsense.

Fyi, kangizza.com baru saja menerima pin adsense, masih baru kemarin lusa sejak artikel ini ditulis, aroma kertas dari surat Google Adsense tercium di rumah, norak yak, wakakakak.

Tapi, nggak papa lah, selain saya akan sharing-sharing mengenai seputar pengiriman surat pin adsense, sekalian dalam artikel kali ini akan saya review suratnya, agar kalian yang masih dalam proses berjuang semakin semangat.

Pengalaman Mendapatkan Pin Adsense

Sebelum melanjutkan cerita pengalaman saya dalam mendapatkan pin adsense, kalian dapat membaca artikel saya lainnya yang berisi cerita pengalaman saat untuk pertama kalinya mendapatkan pesan bahwa blog ini diterima adsense. Biar kita bisa saling tukar pengalaman.

Jadi, setelah saya mendapatkan persetujuan dari Adsense untuk menjadi partnernya, akhirnya blog ini seperti yang kalian lihat, sudah bisa menampilkan iklan google.

Bagi saya yang seorang blogger pemula, iklan google ini sangatlah indah untuk dipandang, padahal penghasilan juga belum seberapa, tapi bagi saya tetap indah.

Aktifitas blogging saya jalankan seperti biasa, ala kadarnya, karena memang blog ini saya jadikan wadah “penyucian diri” saat rasa jenuh melanda dengan cara menulis.

Sehingga tidak mengherankan, butuh waktu lama untuk mengumpulkan 10 dolar sampai kemudian ada notifikasi gmail bahwa pihak Adsense mempersilahkan saya untuk mengajukan verifikasi pembayaran.

Diterima Adsense bulan Maret 2021, dan pada bulan Desember saya mulai untuk memproses verifikasi pembayaran.

Oh ya, perlu diketahui bahwa kita perlu mengajukan pin adsense untuk keperluan verifikasi pembayaran apabila penghasilan blog kita sudah mencapai ambang batas yang ditentukan, yakni 10 dolar.

Artinya saya mendapatkan cuan yang nilainya seratus ribu lebih sedikit, perlu waktu sekitar 8 bulan, hehe, lama ya. 

Kalau untuk soal ini tergantung kaliannya aja, yang terpenting konsisten nulis, satu hari satu artikel, tentu hasilnya akan berbeda, tidak perlu menunggu waktu berbulan-bulan seperti saya, kalau blog ramai – kurang dari satu bulan pasti sudah dikasih pintu masuk buat ngajuin pin adsense.

Membaca pengalaman dari para blogger Indonesia, khususnya yang pemula, banyak dari mereka mengeluhkan pin adsense yang tidak kunjung datang ke rumah. Padahal sudah ada empat bulan berlalu sejak tanggal pengajuannya, bahkan lebih.

Tapi alhamdulillah, kangizza.com mengajukan pada 16 desember 2021 dan di tanggal 23 Januari 2021 pin adsense sudah ada di rumah.

Lho kok cepat?. Gimana caranya?

Nah, dalam pembahasan kali ini saya memiliki beberapa tips yang bisa kalian lakukan juga agar pin adsense yang kalian nanti-nantikan kedatangannya dapat segera nengok “markas blog” kalian.

Pin Adsense Tidak Kunjung Datang, Apa yang Harus Dilakukan?

Mungkin beberapa dari kalian terbesit sebuah pemikiran “Kenapa ya google tidak mengirimkan pin adsense lewat jasa pengiriman e-commerce seperti JN* atau JN* saja?, syukur-syukur lewat inbox gmail gitu, pasti lebih simpel”.

Mengenai pin adsense dikirim lewat inbox gmail, saya bisa mengajukan pendapat bahwa ini faktor keamanan. 

Ya kita tahu lah bagaimana di dalam dunia digital begitu banyak kejahatan-kejahatan cyber, apalagi ini menyangkut identitas pribadi dan cuan yang akan kita terima. Google ingin memastikan keamanan data kita.

Kalau begitu, yha mbok pengirimannya lewat jasa pengiriman e-commerce saja, biar kita mudah ngelacak surat yang dikirim sudah sampai mana.

Seperti kita tahu, pengiriman pin adsense Google di Indonesia menggunakan PT Pos Indonesia.

Alasan pasti kenapa nggak pakai jasa pengiriman lain saya kurang tahu. Padahal jika pakai JN* misalnya, kita bisa melacak karena ada nomor resi pin adsense-nya.

Sebenarnya kita tetap bisa kok melacak, asalkan kita tahu nomor resinya berapa, masalahnya kita tidak dibekali nomor resi pengiriman dari google, kita pun juga tidak tahu gimana cara cek no resi pin adsense, ini yang menjadi kendala. 

Walhasil ya para blogger memiliki pengalaman berbeda soal interval waktu dari tanggal pengajuan sampai tibanya di rumah, ada yang satu bulan, dua bulan, empat bulan, bahkan lebih.

Blog kangizza.com kok bisa dalam waktu satu bulan pin adsense sudah sampai?, Bagi kalian yang penasaran, teruskan membacanya ya, hehe.

pin adsense tidak kunjung datang, begini cara mengeceknya

Sekalian saya review yak surat adsense yang suatu saat bakal kalian terima. Di atas merupakan wujud dari surat Google yang berisi pin adsense saya. Begitulah wujudnya.

Nanti jika kalian yang masih pengalaman pertama, perhatikan baik-baik detail di setiap keterangan yang ditulis.

Misalnya di situ tertulis “remove side edges first”, artinya untuk membuka surat kalian harus merobek terlebih dulu bagian pinggir surat.

Jangan kalian langsung me-ngletek-nya langsung, salah-salah bagian terpenting dari no pin adsense tersobek tanpa sengaja dan kalian kehilangan pin adsense-nya.

Cara Cek Surat Google Adsense

Tidak perlu saya bertele-tele dalam pembahasan ini, tidak ada cara mengetahui pin adsense sudah dikirim atau belum selain dengan konfirmasi langsung ke kantor pos terdekat.

Berdasarkan pengalaman saya dalam mendapatkan pin adsense, ada dua langkah yang saya lakukan :

1. Datang ke Kantor Pos

Kebetulan tempat kerja saya berdekatan dengan lokasi kantor pos. Jadi saya rutin mendatangi kantor pos tersebut untuk menanyakan apakah ada kiriman surat dari Google untuk saya.

Langkah ini saya lakukan setidaknya seminggu sekali. Jadi di setiap kesempatan mendatangi kantor pos, secara tidak langsung petugas pos akan familier dengan kita.

Dan kita juga tidak perlu sungkan-sungkan nitip pesan kepada petugas apabila ada kiriman pin adsense teratas nama kita, bisa segera menghubungi, kalau perlu tinggalkan nomor wa ke petugas pos yang ada di kantor.

Apa nggak berlebihan?. Bagi saya nggak. Tergantung bagaimana kita berkomunikasi saja sehingga kita tidak terkesan menekan kepada petugasnya.

2. Manfaatkan Relasi

Sekecil apapun jejaring pertemanan kalian, pasti ada faidahnya, minimal buat nyari kenalan siapa petugas pos yang bisa kalian hubungi.

Ini yang saya lakukan juga untuk mendapatkan pin adsense.

Tidak dipungkiri, dari berbagai pengalaman blogger, seringkali kendala pengiriman pin adsense terletak pada kantor posnya.

Tapi yang perlu diingat, tidak semua begitu. Tinggal bagaimana kita bisa membaca situasi, coba lihat relasi sekitar dan tentukan langkah yang tepat.

Jadi, kemarin saya mencoba untuk menanyakan kepada teman-teman yang saya kenal, barangkali dia memiliki teman di kantor pos, ntah itu kepala atau kurirnya. Minta nomor wa nya, lanjut komunikasi yang baik.

Buka dengan salam, utarakan keperluan dengan bahasa yang sopan, tunjukkan bahwa kalian memang membutuhkan bantuan pak kurir untuk mengawal informasi pengiriman pin adsense kalian.

Insyaallah, Pak Pos bisa mengerti bahwa kiriman berupa kertas yang hanya berisi sekumpulan nomor, bukan duit lho ya, merupakan hal yang sangat penting bagi kalian.

Begitulah cerita pengalaman saya sampai akhirnya saya mendapatkan pin adsense.

Semoga pengalaman ini bisa menginpirasi kalian, tidak usah bingung jika pin adsense tidak kunjung datang, sering-sering aja datang ke kantor pos, dan komunikasi dengan sopan kepada pak pos.

Sebagai penutup, tulisan ini juga saya dedikasikan kepada pak pos yang sudah membantu mengawal pin adsense saya yang akhirnya bisa saya terima.

Ucapan terima kasih juga saya kepada Pak Pos Pak Pos di seluruh Indonesia yang sudah mengantarkan pin adsense ke rumah para blogger Indonesia.

Salam.